CREATIVE DESIGN, GALLERY

MITRA 2000 Company Profile Design

Ditunjuk menjadi design consultant sebuah perusahaan otomotif yang bergerak dibidang pemasaran, supplier dan lisensi segmen otomotif berkelas internasional menjadi kebanggan kami, Kanomedia.

Kami masih menyimpan file contohnya, silakan di liat pada link ini : COMPANY PROFILE MITRA 2000

CREATIVE DESIGN, GALLERY

Majalah Mata Air, Yayasan Mata Air

Sekitar tahun 2007, sebuah Yayasan yang di motori Kyai Haji Mustofa Bisri, Yayasan Mata Air, membuat sebuah majalah bernama “Mata Air”. Sebuah representasi dari nama yang memiliki filosofi “Menyejukkan”. Sebuah misi dan visi dari Kyai “Gus Mus” yang ingin menebarkan Islam yang menyejukkan.

Alhamdulillah, KANOMEDIA mendapatkan kepercayaan sebagai Konsultan Desain majalah yang sedang dibuatnya.

Berikut beberapa edisi majalah yang KANOMEDIA kerjakan :

Continue reading “Majalah Mata Air, Yayasan Mata Air”
GALLERY, WEB DESIGN

PANTI ASUHAN, Yayasan Remaja Masa Depan Official Website

Yayasan Remaja Masa Depan berdiri 19 Juli 1999 di Jakarta saat Indonesia dilanda krisis moneter berat yang berdampak pada masyarakat paling miskin, terutama kelompok anak-anak. Dampak krisis ini masih terasa sampai 15 tahun kemudian yang menyebabkan munculnya fenomena anak anak jalanan, anak putus sekolah, pekerja anak, dan berbagai macam bentuk anak terlantar lainnya. Mereka adalah kelompok paling rentan, tetapi paling sedikit mendapat bantuan. Terutama anak anak dari kuluarga kelas bawah/miskin dimana mereka sulit mendapatkan akses nutrisi, pakaian, pendidikan, kesehatan, dan rumah yang layak. Kehidupan keseharian mereka tidak sesuai dari amanat konvensi hak anak. Kondisi ini diperparah dengan wabah Covid19 yang melanda Indonesia sejak Maret 2020. Kondisi kesejahteraan anak anak semakin merosot.

Untuk komunikasi kepada masyarakat, juga donatur, Yayasan Remaja Masa Depan, mempercayakan pembuatan website resminya kepada Kanomedia. Terima Kasih..

GALLERY, PUBLIC RELATION

Media Relation untuk Aplikasi Job2Go

Sebagai start-up baru, sangat diperlukan komunikasi kepada masyarakat. Apalagi, produk yang dihasilkan cukup unik dan sangat dibutuhkan. Namun memang, faktor kompetisi yang juga marak tidak bisa diabaikan. Kemunculan aplikasi Job2Go ditengah masyarakat, diharapkan bisa membantu meringankan permasalahan dunia pekerjaan dan dunia usaha, karena aplikasi ini menjembatani keduanya.

Continue reading “Media Relation untuk Aplikasi Job2Go”
GALLERY, WEB DESIGN

Prof. Dr. Eko Prasojo, Mag.rer.publ. Official Website

Prof. Dr. Eko Prasojo, Mag.rer.publ. lulus sarjana strata satu di bidang Ilmu Administrasi Negara pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia pada tahun 1995 dengan Cumlaude. Setelah diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil sebagai dosen di Universitas Indonesia pada tahun 2006, Eko Prasojo menyelesaikan program Master di bidang Ilmu Administrasi Negara pada tahun 2000 dan program Doktor bidang Ilmu Administrasi Negara pada tahun 2003 di universitas yang sama yaitu Deutsche Hochschule fuer Verwaltungswissenschaften, Speyer, Jerman, lulus dengan Cumlaude. Sepuluh tahun setelah diangkat menjadi PNS dosen di UI, tepatnya pada bulan Juli 2006, Eko Prasojo diangkat oleh pemerintah RI sebagai Guru Besar tetap di Departemen Ilmu Administrasi FISIP UI dalam usia 35 tahun.

Continue reading “Prof. Dr. Eko Prasojo, Mag.rer.publ. Official Website”